Senin, 16 November 2015

7 Cara Mengatasi Kecanduan Game, Internet dan Gadget pada Anak

Siapkah Anda kehilangan kebersamaan, hubungan yang harmonis dan kasih sayang dengan keluarga Anda karena Kecanduan dunia Game, Internet dan Gadget? Apakah Anda mengetahui bahwa Anda atau anak Anda telah mengalamiKecanduan dunia maya?
Sambil santai dan memegang gadget Anda yuk menambah pengetahuan yang bisa membuat Anda dan anak menjadi user gadget, internet dan game yang bijak dan tidak berlebihan.
Cyber addiction atau kecanduan game, internet, gadget dan sarana eletronik lainnya yang berhubungan dengan dunia maya menjadi hal yang mengkhawatirkan beberapa tahun belakangan ini, kecanduan cyber ini tidak hanya terjadi pada orang dewasa tetapi juga pada anak  dan remaja. Kecanduan cyber membuat seseorang cenderung anti sosial, sulit berkonsentrasi, dan dampak buruk lainnya, selain itu banyak sekali kasus kejahatan seksual dan penculikan terjadi karena tidak adanya pengetahuan tentang dunia cyber dengan baik.
#Melihat Negara Lain
Kecanduan Game, Internet dan Gadget 2
Di Negara lain Kecanduan Dunia maya telah dikategorikan menjadi menjadi clinical disease atau penyakit kejiwaan klinisyang disetarakan dengan kecanduan narkoba, di luar sana pemerintahnya sangat fokus mendirikan pusat-pusat rehabilitasi untuk orang-orang yang terjangkit kecanduan internet, banyak sekali kasus kecanduan internet yang mempunyai dampak parah mulai dari anak-anak yang berhenti sekolah, dan orang dewasa yang meninggalkan pekerjaan. Di Cina telah di indikasi sekitar 24 juta anak remaja menjadi pecandu internet atau mereka sebut web junkie, mereka hanya bermain game online dan tidur setiap harinya, mereka bisa tidak tidur selama 3 hari dan memakai popok dewasa hanya untuk bermain game, yang paling parah seorang remaja di cina telah memotong tangannya sendiri hingga putus karena ingin berhenti bermain game weleh….
 #Ciri-ciri orang yang terjangkit Cyber Addiction:
  1. Melupakan waktu makan, waktu tidur terganggu atau bergeser dan malas melakukan aktifitas belajar dan bekerja.
  2. Sulit konsentrasi pada dunia nyata, rasa kecanduan pada gadget membuat Anda menjadi cepat bosan, gelisah dan marah ketika dipisahkan dari dunia maya (internet, gadget, game)
  3. Hanya senang saat di depan computer, gadget, smartphone, TV atau Video Game dan menunjukkan perilaku kurang baik saat berhenti melakukannya.
  4. Lebih tertarik dengan bermain game atau Handphone dibandingkan bersosialisasi, berkumpul, hangout dan bermain dengan teman-teman.
  5. Berbohong agar bisa melakukan aktivitas dunia maya seperti chatting, media sosial dan Game.
  6. Mata memerah karena telalu lama didepan layar handphone, TV atau Komputer
 #Dibawah ini infographic umur yang terjangkit kecanduan cyber
3
Dari infographic diatas dapat dilihat semakin muda umur pengguna internet maka semakin besar jumlah individu yang kecanduan gadget, di Indonesia pertumbuhan internet sangat pesat tetapi pengetahuan tentang penggunaan internet yang baik belum maksimal diberikan.
Kecanduan Game, Internet dan Gadget 4
Diperkirakan di 2015 pengguna internet Indonesia bisa mencapai diatas 20% atau minimum 50 juta penduduk, Anda dan Anak-anak Anda ada didalam angka statistik tersebut, tapi apakah Anda dan Anak Anda sudah mempersiapkan diri agar tidak terjangkit kecanduan Cyber?hmmm…..sekarang sih yang jelas terlihat di kafe, di jalan, di restoran, kantor, rumah orang-orang duduk barengan tapi sibuk sendiri-sendiri, orang-orang kehilangan momen penting kebersamaan ketika sibuk meng share kegiatan nya pada saat itu, biar kekinian dan hits gitu maksudnya,,,hehe.
#Pengaruh Kecanduan Cyber pada Anak
1#Perkembangan Fisik
 Kecanduan Game, Internet dan Gadget 5.1Kecanduan Game, Internet dan Gadget 5.2  
  • Aktifitas gerak berkurang (membatasi aktivitas fisik) yang dapat mengakibatkan ,Obesitas atau kelebihan berat badan. Ketidak seimbangan hormonal dan metabolisme yang bisa menggirig terjadinya serangan jantung premature pada anak.
  • Physical decline (cahaya dan radiasi) : problem visual seperti kelelahan mata, sakit kepala bahkan penglihatan kabur.
  • Perubahan bentuk tubuh seperti punggung bungkuk.
2# Perkembangan Sosial dan Emosional
Kecanduan Game, Internet dan Gadget
  • Anak menjadi tertutup, Kurang bergaul, sulit bersosialisasi dan interaksi sosial, Tidak Percaya diri, Berbohong,Kecemasan,Depresi, Cepat Marah, Cyber – Bullying, Stranger-Danger, Cyber-stalking
3#Perkembangan Moral
 Kecanduan Game, Internet dan Gadget 7.1Kecanduan Game, Internet dan Gadget 7.2
  • Anak dewasa sebelum waktunya.
  • Penyimpangan Moral efek mengkonsumsi hal-hal yang berbau Pornografi,Kekerasan dan  Kriminal
4#Pengaruh Kecanduan Cyber Secara Umum
Kecanduan Game, Internet dan Gadget 8
  • Kemajuan Teknologi berpotensi membuat anak cepat puas dengan pengetahuan yang diperolehnya sehingga mengganggap bahwa apa yang dibacanya di Internet adalah pengetahuan yang terlengkap dan final.
  • Kemajuan Teknologi membawa banyak kemudahan, maka generasi mendatang berpotensi untuk menjadi generasi yang tidak tahan dengan kesulitan.
  • Kemajuan Teknologi juga berpotensi mendorong anak untuk menjalin relasi secara dangkal.
  • Anak mengalami penurunan konsentrasi
  • Mempengaruhi kemampuan menganalisa permasalahan
  • Malas menulis dan membaca
  • Penurunan dalam kemampuan bersosialisasi Eksternal dan Internal.
7 Cara Mengatasi Kecanduan Cyber Pada Anak
1#Berikan pengetahuan yang benar tentang bahaya cyber kepada Anak
Ya Anda sebagai orang tua sebaiknya membekali diri Anda dengan pengetahuan bahaya tentang gadget dan mulai mengedukasi anak Anda, contohnya dengan membaca artikel ini hehe..
2#Batasi penggunaan internet pada Anak
Didiklah anak untuk membatasi waktu penggunaan internet atau gadget dalam 1 hari, karena itu akan mendisiplinkan mereka untuk tau waktu maksimal yang bisa mereka gunakan, tentunya orang tua pun harus memberikan contoh dengan tidak menyibukkan diri sepanjang waktu menggunakan gadget untuk media sosial atau online chatting didepan anak Anda sepanjang waktu.
3#Berilah password atau kunci
Cara ini bisa efektif untuk mendisiplinkan anak Anda agar tidak kecanduan dengan internet, berilah password di komputer atau laptop dirumah Anda, jika Anda berdua sibuk bekerja diluar rumah, berikanlah password ini kepada orang dewasa yang berada dirumah Anda.
4#Biasakan meluangkan Family Time setiap hari
Kecanduan Cyber adalah gejala dari jaman modern karena tingginya kesibukan orang tua sehingga jarang sekali adanya waktu berkumpul bersama keluarga dirumah untuk berbincang, bercanda, dan sharing kegiatan sehari-hari sehingga masing-masing anggota keluarga sibuk mencari kesenangan dan hiburan melalui dunia maya. Biasakanlah Anda luangkan waktu untuk makan bersama atau acara keluarga untuk berbincang mengenai kegiatan dalam 1 hari atau sekedar bercanda.
5#Jangan biasakan Menggunakan Internet untuk mencari hiburan
Sekarang ini Anda bisa mendapatkan apa saja kebutuhan di dunia maya apalagi hal-hal yang menghibur seperti video online, game online dan lainnya, kebiasaan mencari hiburan di dunia maya akan membuat anak Anda menjadi tidak bersosialisasi dan bermain secara normal dengan teman-teman mereka, begitu juga hubungan dengan keluarga akan menjadi dingin, maka dari itu seringlah memberi tahukan penggunaan gadget yang bijak terhadap anak-anak Anda.
6#Ajaklah anak Anda bermain ke Alam dan Lingkungan sekitar
Biasakan Anda dan Anak untuk bermain dan berinteraksi dengan Alam, karena itu akan mendekatkan Anda dengan dunia nyata yang seharusnya mereka hadapi setiap hari, latihlah mereka untuk bisa berinteraksi dengan sesama dalam suatu kelompok masyarakat apakah itu kegiatan ekstrakurikuler ataupun hobby group, karena kebanyakan anak yang kecanduan gadget menjadi egois dan malas bergaul.
7#Ikutkanlah mereka program Softskill yang Komprehensif
Keterbatasan waktu dan pengetahuan orang tua akan cara mendidik, terkadang menjadi kendala utama dalam menghindarkan anak  agar tidak terkena kecanduan gadget dan menyiapkan anak  dalam sisi softskill dan emosional untuk mencapai cita-cita mereka di masa depan yang cerah, sebaiknya Anda berinvestasi kepada masa depan anak-anak Anda dengan mengikutkan mereka program utama selain sekolah yang berisi aktivitas dan terapi pikiran yang dapat menghindarkan anak Anda dari kecanduan cyber , meningkatkan kemampuan dasar untuk kehidupan dalam lingkungan rumah, sekolah dan pertemanan, menambah skill untuk berkomunikasi dengan efektif,  juga mengasah self leadership.
Demi meningkatkan kualitas anak Bangsa kami memberikan sebuah solusi berupa program utama, yaitu program komprehensif berisi aktivitas edukasi yang menyenangkan dan terapi mindset yang kami sebut Cyber Detox Camp.
#Kesimpulan
Semua aspek perkembangan saling mempengaruhi, baik aspek fisik, emosi, inteligensi maupun sosial.
 Teknologi jelas memberi pengaruh terhadap perkembangan anak, baik itu secara fisik, kognitif, emosi, sosial, dan motorik.
Seringnya anak berinteraksi dengan ‘gadget’ dan juga Dunia Maya mempengaruhi daya pikir anak tehadap sesuatu diluar hal tersebut, Ia juga akan merasa asing dengan lingkungan sekitar karena kurangnya interaksi sosial.
Sedini mungkin orang tua berperan besar  dalam pengenalan teknologi secara umum sehingga kita bisa menyelamatkan kualitas generasi muda dimulai dari anggota keluarga.


Penulis by Antariksa Erlanda

Sumber : http://www.lifetranscenter.com/kecanduan-game-internet-dan-gadget/
Tidak ada komentar :

Tidak ada komentar :

Posting Komentar